Tyreek Hill, pemain NFL (National Football League, liga profesional Amerika Serikat untuk American Football) menantang Noah Lyles dalam lomba lari untuk membuktikan kelayakannya meraih medali emas Olimpiade 2024. Seperti yang kita ketahui, Lyles merupakan peraih medali emas Olimpiade 2024 untuk kategori 100 meter laki-laki.
Yakin Bisa Mengalahkan Lyles
Perdebatan ini dimulai ketika tahun lalu, Lyles menyinggung bahwa pemenang NBA (National Basketball Association, liga profesional Amerika Serikat untuk bola basket) bukanlah Juara Dunia. Ini karena NBA dan liga-liga cabang olahraga lainnya di Amerika Serikat, seperti NFL, tidak melawan klub-klub di luar Amerika Serikat. Menurut Lyles, mereka harus bertanding dahulu dengan wakil dari seluruh dunia untuk bisa menyebut diri mereka sebagai Juara Dunia.
Hill kemudian menyinggung Lyles setelah dia memenangkan medali emas Olimpiade 2024. Menurutnya, kecepatan Lyles itu tidak sebanding dengan kecepatannya dan dia ingin beradu lari dengan Lyles. “Ya, aku bisa mengalahkan Lyles,” ujar Hill. “Aku tidak akan menang telak. Tapi aku pastikan aku bisa mengalahkan Noah Lyles.” Hill juga mempertanyakan apakah Lyles memang benar-benar terkena COVID-19 saat dia memenangkan medali perunggu pada kategori 200 meter laki-laki. Menurutnya, itu hanya alasan yang dibuat-buat untuk menutup muka dari kekalahan.
Diterima oleh Lyles
Lyles, yang diwawancara kemudian, ternyata menyetujui tantangan Hill untuk melakukan adu lari. Menurutnya, ini menjadi kesempatan bagus untuk membuktikan dia memang layak meraih medali emas Olimpiade 2024. “Dia ingin menantangku di 100 [meter]? Ayo lah,” ujar Lyles. “Jika dia memang serius, benar-benar serius – yang aku maksud serius, dia bukan cuma sekadar cuap-cuap saja lalu kemudian menghilang dari publik – maka dia akan melihatku di trek lari.”
Hill sendiri mengatakan dia siap menghadapi Lyles, tetapi dengan satu syarat. Dia tidak ingin melakukan adu lari tersebut dalam 100 meter, melainkan dalam 50 yard (45,72 meter). Menurutnya, ini lebih adil karena jarak lapangan NFL sendiri hanya 100 yard (91,44 meter), sehingga tentu dia tidak akan berlari hingga jarak 100 meter seperti Lyles.
Tentunya patut ditunggu kapan lomba ini akan terjadi. Tentunya lomba ini tidak mungkin terjadi dalam waktu dekat, karena Hill sendiri masih harus membela Miami Dolphins di NFL. Patut ditunggu juga siapa yang akan keluar menjadi pemenang lomba jika memang lomba dilaksanakan.
Simak informasi olahraga terbaru secara lengkap di shotsgoal.com.